KABAREALITA.COM-PINRANG, Penandatanganan kontrak Administrasi pupuk cair Hayati di kantor sekertariat Gapoktan Maccolli Loloe di Kampung Pembangun, Kelurahan Tadokkong, Kecamatan Lembang, Kabupaten Pinrang. Selasa (24/08/2021).
Kapolsek Lembang Iptu Bakri bersama Muspika Kecamatan ikut hadir menyaksikan Penandatanganan Kontrak kelompok tani yang berjumlah 136 kelompok yang berada di wilayah kecamatan Lembang.

Hadir dalam dalam kegiatan tersebut di antaranya Kepala Dinas Pertanian yang di Wakili Oleh. Baharuddin.S.P.,M.Si, Camat Lembang Muh.Yusuf Nur,S.Stp, Kapolsek Lembang Iptu Bakri,SE, Danramil Lembang Kap.Inf.A.Muktar, Kepala BPP Kec Lembang Muh.Said, BKTM Bripka Muh. Taufiq, Babinsa Sertu Salahuddin, Staf dinas pertanian Kabupaten Pinrang serta Para Ketua Kelompok Tani Se-Kecamatan Lembang.
Kapolsek Lembang Iptu Bakri dalam sambutannya berharap kerja sama yang bagus antar kelompok tani.
“Saya selaku kapolsek mengharap para kelompok tani dapat bekerja sama agar pembangunan lancar dan keamanan kondusif. Harapnya.
Iptu Bakri juga menyampaikan “pihaknya bersama muspika siap mengawal kegiatan kegiatan masyarakat yang sifatnya positif, dan tetap menerapkan prokes setiap ada kegiatan agar terhindar dari namanya covid 19.” Harap Kapolsek Lembang.
Sementara itu Camat Lembang dalam arahannya, berharap petani mengelola hasil pertaniannya dengan baik sehingga harga dari hasil pertanian bisa meningkat.
“Mari kita tinggkatkan hasil pertanian kita dengan mengelolah hasil pertanian dengan baik dan jangan cuma bahan baku saja yang kita jual tetapi kita harus tingkatkan menjadi kemasan sehingga harganya bisa naik.” Tutup Muh.Yusuf Nur,S.Stp.
*Bahru








