KABAREALITA.COM-PINRANG, Sampah sudah mau menutupi jalan Maroneng, Desa Bungi, Kecamatan Duampanua, Kabupaten Pinrang, perihal sampah yang biasanya di bakar menyisahkan persoalan panjang yang berefek terjadinya polusi udara yang dapat mengakibatkan penyakit terhadap masyarakat.
Pengurus Badan Lingkungan Hidup Pemuda Pancasila (PP) Pinrang Asriadi mengungkapkan, setiap bulan setelah di bersihkan pasti akan selalu menumpuk kembali, bagaimana peran Pemerintah Desa setempat dengan persoalan sampah harusnya ada pengolahan sampah sebelum sampah itu di bawah ke TPA.

Seharusnya bukan cuman pernyataan ilmiah yang menjadi alasan, tetapi apa yang menjadi kewajiban dan tindakan Desa sekitar, Permendes sudah mengatur tentang lingkungan kenapa tidak ada solusi memperdayakan teman-teman pengggiat lingkungan, Katanya. Senin (20/09/2021).
Lanjut Asriadi, seharusnya di jalan Maroneng sudah dilengkapi fasilitas pemilahan sampah untuk menghindari hal seperti ini, selama ini tidak ada tindakan preventif yang di lakukan Pemerintah setempat.
Hal ini di rasakan Warga sekitar wilayah pembuangan sampah, merasakan dampak kabut asap dan bau busuk, karna sampah biasanya cuma di bakar.
Lihatlah persolan yang ada, buatlah program yang membuat masyarakat hidup nyaman di lingkungannya ”Pungkasnya.
*Bahrun/tp/tm








