KABAREALITA.COM-PINRANG SULSEL, Polikinik Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lasinrang, pasca libur panjang Memberikan layanan Prima kepada masyarakat yang membutuhlan pelayanan kesehatan. Senin (02/06/2025).
Petugas kesehatan di RSUD Lasinrang selalu bekerja keras untuk memberikan pelayanan terbaik kepada pasien, dengan fasilitas kesehatan yang memadahi serta didukung tenaga medis yang profesional.
Hal ini di lakukan atas komitmen RSUD Lasinrang untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan kepada Masyarakat.
Dalam tugasnya petugas rumah sakit selalu mengimbau masyarakat untuk tetap menjaga kesehatan dan melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin.
Direktur RSUD Lasinrang, dr H Moh Inwan Ahsan MKes, yang dikonfirmasi via selluler menyampaikan, untuk mempermudah pelayanan pihaknya mengimbau kepada masyarakat yang ingin mendapatkan pelayanan di Polikinik bisa mendaftar langsung secara Online melalui Aplikasi JKN.
“Untuk lebih mempermudah mendandapatkan Nomor antrian, kami mengimbau masyarakat yang ingin mendapatkan pelayanan di Poliklinik RSUD Lasinrang, bisa melakukan pendftaran secara online, melalui aplikasi mobile JKN,” Ucap Dirut RSUD Lasinrang.
Lebih lanjut, untuk diketahui masyarakat yang ingin berobat di Poliklinik RSUD Lasinrang, kami arahkan melakukan pendaftaran secara online, karena setiap Poli itu ada kapasitas pasien setiap harinya, yang mana ini bertujuan agar dalam pemberian pelayanan kesehatan ada kemudahan, kepuasan dan kenyamanan untuk pasien, ungkap dr Inwan.
*Bahrun








