KABAREALITA.COM-PINRANG SULSEL, Personel Polsek Cempa dipimpin langsung Kapolsek Cempa Iptu Muslih, Arsyad, SH Memback Up Polsek Mattiro Sompe dalam rangka pemakaman korban kasus pembunuhan yang terjadi di wilayah Hukum Polsek Mattiro Sompe. Selasa (18/01/2022).
Dalam kesempatan tersebut Kapolsek Cempa kepada Keluarga Almarhum menyampaiakan ucapan turut berbelasungkawa atas kejadian tersebut dari Polres Pinrang khusnya Polsek Cempa.

“Atas nama Pimpinan Polri dalam hal ini Polres Pinrang mengucapkan Turut berduka Cita yang mendalam dan turut Berempati atas Peristiwa yang dialami dan dirasakan oleh keluarga Korban” ucapnya.
Iptu Muslih juga menyampaiakan harapan kiranya pihak keluarga korban dapat membantu, mempercayakan dan memberikan ruang kepada kami Polri untuk semua Proses Penegakan Hukum terkait kasus ini agar Pelaku Kejahatan ini dapat dihukum sesuai dengan perbuatannya.
Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Waka Polres Pinrang Kompol Muahabar, Kasat Samapta Polres Pinrang Akp Baharuddin, Danposramil 1404-02/Mattiro Sompe Kapten Abd. Muin, Kapolsek cempa Iptu Muslih Arsyad, SH, Kapolsek Mattiro Sompe Iptu H. Subahana, KBO Sat. Samapta Polres Pinrang Iptu Irwan Kurniawan, Unit Patmor Polres Pinrang.
*Bahrun








